Selasa, 21 Desember 2010

*Tol Cijago Warga Kecewa Masjid dan Gereja Belum Direlokasi


DEPOK, Warga Komplek Pertamina, Kelurahan Cisalak Pasar, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, merasa kecewa dengan ulah Tim Pengadaan Tanah (TPT) pembangunan tol Cinere-Jagorawi (Cijago). Pasalnya, TPT belum merealisasikan janjinya merelokasi dua banguna ibadah yakni: Masjid Riqi dan Gereja HKBP.

Imam (35) warga RT03/RW03, Kelurahan Cisalakpasar, Kecamatan Cimanggis mengatakan, TPT pernah janji namun merelokasi fasilitas umum dan sosial. Di antaranya relokasi Masjid Riqi. ”Kami bosan dengar janji-janji yang dilontarkan TPT. Dua tahun lalu TPT bilang akan dibangun, tapi hingga sekarang belum juga. Kami bosan mendengar angin surga,” kata Selasa (21/12).

Imam mengatakan, warga akan menggelar demo jika hingga berakhirnya tahun 2010 relokasi masjid belum dilakukan.”Saya meminta TPT segera menepati janjinya. Jangan sampai emosi warga terpancing dan melakukan tindakan anarkis,” katanya kesal.

Hal senada disampaikan Ahmad (45). Ia menambahkan, akibat belum direlokasinya Masjid Riqi membuat warga kesulitan untuk melakukan sholat Jumat. Tak hanya itu, warga juga kesulitan untuk mengaji bersama di masjid yang dulu biasa dilakukan di Masjid Riqi. ”Sejak pertama kali dibongkar, praktis warga di sini harus salat jumat di RW lain. Dulu salat Jumat di Masjid Riqi karena jaraknya dekat," kata dia.

Di tempat terpisah, Sekretaris Panitia Pengadaan Tanah (P2T), Theo Da Silva membenarkan jika relokasi fasum dan fasos yang jadi wewenang TPT belum terralisasi. Meski begitu P2T memastikan bahwa fasum dan fasos di Komplek Pertamina akan dibangun Januari 2011. Di antaranya rumah ibadah, jalan lingkungan, PLN, dan PDAM.
“Itu memang tugas TPT. Tapi kami dapat memastikan relokasi Masjid Riqi dan Gereja HKBP akan dilakukan Januari 2011. Saat ini tampaknya TPT masih bergelut dengan desain rumah ibadah itu. Memang ada proses yang harus dilalui,” kata dia.

Theo menyatakan, sebelum dilakukannya relokasi maka TPT akan melakukan sosialisasi terlebih dulu dan P2T akan mendampingi TPT. Theo menjelaskan, inventarisasi fasum dan fasos sudah dilakukan. Di antaranya di Kelurahan Harjamukti, Kelurahan Curug, Kelurahan Cisalak Pasar, Kelurahan Cisalak, Kelurahan Bhaktijaya,Kelurahan Mekarjaya, Kelurahan Kemirimuka, Kelurahan Pondokcina, Kelurahan Kukusan,Kelurahan Tanah Baru, Kelurahan Krukut, dan Kelurahan Limo. Instansi yang melakukan inventasrisasi itu disesuaikan dengan tugas instansi masing-masing. Di antaranya BPN melakukan inventarisasi tanah. Bangunan dan benda di atasnya dilakukan Dinas Tata Ruang dan Permukiman, Taman oleh Dinas Pertanian dan sarana-prasarana fasum serta fasos dilakukan kelurahan dan kecamatan. Inventarisasi itu dilakukan baik itu milik pemerintah,swasta, dan perorangan.

Ketua TPT Sugandhi tak bisa dihubungi saat akan dimintai keterangannya terkait janji-janji TPT yang belum terealisasikan.

0 komentar: