Senin, 21 Juni 2010

Gusti Randa Ramaikan Pilkada Depok

DEPOK, Artis Gusti Randa pastikan diri maju dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Depok tahun 2010. Mantan suami artis Nia Paramitha itu maju sebagai calon wakil wali kota dari unsur perseorangan mendampingi Rudi HM Samin. "Saya sudah fix berdampingan dengan Rudi Samin," kata dia, Senin (21/6).
Gusti Randa mengatakan, ia telah dipinang Rudi Samin untuk menjadi pasangan duetnya di Pemilukada. Ia bersedia menemani Rudi asalkan seluruh persyaratan sudah lengkap. Artinya, kata dia, surat pernyataan dukungan sudah dibuat rangkap tiga. Masing-masing satu rangkap softcopy serta fotocopy KTP untuk diberikan kepada KPU Kota Depok, satu rangkap softcopy dan hardcopy asli serta fotocopy untuk PPS, dan satu rangkap untuk masing-masing pasangan calon perseorangan. "Kalau semuanya sudah siap ya tak menjadi masalah," kata pria kelahiran Jakarta, 15 Agustus 1965.
Bintangi sinetron Siti Nurbaya itu mengatakan, blue print pembangunan Kota Depok ke depan telah disiapkan Rudi Samin. Dirinya tinggal mengikuti seluruh agenda yang dibuat Rudi. "Kalau pandangan saya mengenai pembangunan Kota Depok, ya itu tanya langsung saja pada orangnya," ujar Gusti.
Secara terpisah, Rudi HM Samin mengatakan, hasil seleksi yang dilakukan dirinya dan timnya dalam menetapkan calon wakil wali kota sudah final. Dari beberapa nama artis seperti Yenny Rachman, Desi Ratna Sari, Biem Binyamin, dan Gusti Randa. Ia lebih cocok bertemu Gusti Randa. "Gusti Randa memiliki kemampuan dan pengalaman yang cukup. Dalam dunia advokad, Gusti cukup dikenal, dan lebih penting lagi ia mempunyai pengalaman dalam dunia politik. Pastinya, dia itu orang Depok," kata dia.

0 komentar: